Just be yourself

Jadilah dirimu sendiri, sebaik-baiknya DIRIMU!!

Jumat, 22 Februari 2013

Revisi Mimpi

Bismillah...
 
Mungkin perlu sewaktu-waktu kita harus me-Revisi ulang mimpi kita. 

 Sumber : klik disini

Membaca ulang kembali mimpi-mimpi kita, mencoreti yang sudah terwujud dan memasukkan kembali list-list mimpi baru yang ingin kita capai, yang lebih realistis dan bermanfaat bagi orang banyak.

21 Februari 2013

Ada sesuatu hal yang membuat saya merevisi ulang mimpi-mimpi yang sudah saya tulis setahun sebelumnya. Suatu hal yang membuat saya sadar, mimpi saya masih banyak yang 'egois' masih mementingkan diri sendiri (walaupun tidak ada yang salah, kalau mimpi itu untuk kebaikan diri kita sendiri).
Saya tersadar mimpi saya selama ini belum mencerminkan cita-cita terbesar saya. 
Mimpi.. bagi saya sebagai jalan untuk meraih cita-cita terbesar kita, 
Mimpi bagaikan beberapa misi yang harus kita jalankan untuk meraih visi hidup kita. 
Kita tentunya harus mempunyai visi dalam hidup, jika belum punya tentukanlah sekarang!. 
Tidak ada visi dalam hidup, membuat kita seperti 'zombie' yang tidak bersemangat dalam menjalani hidup.

Hidup harus Hidup [Sinta Ridwan]
Kalau hidup sekedar hidup, babi di hutan juga hidup. Kalau bekerja sekedar bekerja, kera juga bekerja [Buya Hamka]
Bermimpilah, karena Tuhan akan memeluk mimpi-mimpi itu [Arai, Sang Pemimpi]
Bermimpilah dalam hidup, jangan hidup dalam mimpi [Sang Pemimpi]
Tanpa mimpi, orang seperti kita akan mati [Arai, Sang Pemimpi]


Selamat ber-Mimpi!!



12:55pm
22.02.13

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar